Skip to main content

Waktu Adalah Ibadah Bukan Waktu Adalah Uang

Waktu Adalah Ibadah Bukan Waktu Adalah Uang

Sering orang berkata
“waktu adalah emas” atau “waktu adalah hal yang paling berharga”, karena pada hakekatnya waktu akan terus berjalan dan ia yang terlewati tidak akan mungkin kembali lagi.

Maka perlu kita fahami, bahwa satu-satunya hal yang tidak bisa didaur ulang itu adalah waktu yang terbuang sia-sia, oleh sebab itu mengapa kita harus selalu bijak menghargai dan menggunakannya.

Mulai saat ini pergunakanlah waktu sebaik mungkin, hargai dan syukurilah dengan bijaksana, agar sampai kapanpun kita tidak pernah menyesali apa yang telah kita lewati dimasa lalu.

Intinya, jadikanlah setiap waktu yang kita miliki bermakna indah, isilah waktu yang ada dengan menabur benih kebaikan, agar kebaikan demi kebaikan selalu Allah persembahkan kepada kita.

Dan selalu ingatlah bahwa waktu adalah sesuatu yang paling berharga dalam hidup ini, sehingga untuk menghargainya pun mudah kita lakukan.

Sebab tak sedikit dari kita yang hidup seadanya, yang hidup semaunya disebabkan karena tidak tahuannya akan harga waktu yang dia miliki.

Bersyukur dan teruslah bersyukur, karena rasa syukur itulah yang akan selalu mengingatkan kita betapa pentingnya hidup ini beserta waktu yang terbentang didalamnya.

Lagipula jika hati selalu kita ingatkan untuk bersyukur, maka untuk berbijaksanapun akan mudah kita lakukan. Sehingga, akan sulit bagi kita untuk melakukan sesuatu yang sia-sia dalam hidup ini.

Maka bila telah tahu bahwa rasa syukur adalah pengikat terhebat untuk kita selalu bijaksana mempergunakan waktu, berusahalah untuk terus mengingatkan hati akan rasa syukur.

Sebab dikala syukur selalu kita kerahkan dalam memaknai setiap waktu yang Allah berikan, maka sungguh beragam kebaikanpun akan mudah kita lakukan.

Jadi selalu ingatlah dengan bijak, bahwa waktu yang kita miliki tidak akan bisa diputar kembali, sebab itulah mengapa kita harus pandai menggunakannya.

Senantiasalah isi waktu yang dimiliki dengan hal-hal yang membawa manfaat,
terlebih untuk waktu yang akan datang, agar kebaikan dan keberkahan selalu menghiasi hidup kita.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar